Jiwa dan badan, dualisme yang tidak terpisahkan dalam kesatuan manusia yang hidup, bersifat bendawi dan rohani. Sebagai yang bersifat rohani, jiwa dapat melanggar moral meski sesungguhnya ia membutuhkan keintiman dengan Penciptanya. Dalam buku ini Jacques Veuger MSF membahas dualisme yang menjadi filsafat St. Augustinus dalam sudut pandang gnoseologis, moral, hidup rohani yang mengacu pada teol…
Fenomen kebudayaan adalah fenomen khas manusia, yang menjadi telaahan berbagai disiplin ilmu, baik ilmu empirik maupun ilmu meta-empirik. Kajian filsafat kebudayaan masuk kategori ilmu meta-empirik, dan hal yang dikaji dalam buku ini adalah dimensi ontologi dan aksiologi dari rumah tradisional orang Ngada, yang di sebut Sa’o Ngaza (‘rumah bernama’). Filsafat kebudayaan dalam konteks ini a…
Dalam buku yang tajam ini, Illich menggedor kesadaran kita untuk segera membuat Revolusi Budaya, yakni: sekali lagi menguji secara mendasar mitos-mitos sosial dan lembaga-lembaga yang ada di era industri-teknologi yang semakin mekanistik, anonim, massal, namun memperkurus kemanusiaan. Telaah atas realitas Kemajuan yang amat kompleks tersebut dimulai Illich dengan membedahnya dari sudut sekolah.…
Bangsa Tanpa Nasionalisme adalah tawaran berapi-api tentang toleransi dan kesetaraan bagi dunia yang kian penuh dengan rasisme dan xenofobia. Buku Kristeva ini lahir untuk menyusuri akar segala perbedaan. Secara khusus, menanggapi kebangkitan kelompok neo-Nazi di Jerman dan Eropa Timur dan popularitas Front Nasional yang terus berlanjut di Prancis, Kristeva beralih ke asal-usul negara-bangsa un…