Buku ini membahas asal-usul istilah filsafat, cabang-cabang, metodologi, kaitan filsafat dengan ilmu-ilmu lain, manfaat dan alasan mengapa orang perlu mempelajari filsafat dan juga membahas tema-tema yang menjadi bahan perdebatan para filsuf sepanjang jaman, eperti: hakikat kebenaran, kebebasan, kausa, materi,pikiran, ruang-waktu dan Tuhan.
Filsafat mempunyai sejarah yang sangat panjang. Filsafat lebih tua daripada semua ilmu dan kebanyakan agama. Walaupun demikian filsafat bagi banyak orang merupakan sesuatu yang kabur, sesuatu yang kelihatannya tidak berguna, tanpa metode, tanpa kemajuan dan penuh perselisihan pendapat. Suatu pengantar filsafat tidak akan menjawab semua pertanyaan mengenai filsafat. Buku ini memperkenalkan filsa…